12:18 PM
Unknown
Arena Berita Dunia - Kebakaran hebat terjadi di penjara yang padat di Hounduras. Insiden ini menyebabkan 359 tahanan dilaporkan tewas.
"359 orang tewas saat api menghanguskan penjara di Comayagua," jelas pejabat Kejaksaan Agung Honduras Danelia Ferrera seperti dikutip Reuters,Kamis (16/2/2012).
Menurut keterangan,sebagian besar korban tewas terjebak dalam penjara yang padat itu. Saat kebakaran terjadi mereka berteriak meminta pertolongan dari dalam sel.
"Pemandangan amat mengerikan. Saat petugas melihat ke dalam sel, seluruh tubuh korban sudah hangus terbakar. Sebagian besar dari mereka sulit untuk dikenali," lanjut Ferrera.
Pihak berwenang Honduras akan menggunakan tes DNA dan catatan gigi untuk mengenai korban tewas yang sulit untuk dikenali ini.
Sementara seorang tahanan yang beruntung dapat menyelamatkan diri dalam insiden ini mengaku, dirinya harus membobol atap penjara untuk keluar dari penjara yang dilalap api tersebut.
Hingga kini, diperkirakan 475 tahanan berhasil melarikan dari penjara tersebut. Beberapa tahanan yang berhasil keluar, tampak menderita luka bakar.
Peristiwa kebakaran penjara kali ini,adalah kejadian terbesar ketiga kali dialami penjara di Honduras sejak 2003. Memang jumlah tahanan sebagian penjara di negeri tersebut, lebih besar dari kapasitas seharusnya
sumber:http://international.okezone.com/read/2012/02/16/414/576581/penjara-honduras-terbakar-359-napi-tewas
"359 orang tewas saat api menghanguskan penjara di Comayagua," jelas pejabat Kejaksaan Agung Honduras Danelia Ferrera seperti dikutip Reuters,Kamis (16/2/2012).
Menurut keterangan,sebagian besar korban tewas terjebak dalam penjara yang padat itu. Saat kebakaran terjadi mereka berteriak meminta pertolongan dari dalam sel.
"Pemandangan amat mengerikan. Saat petugas melihat ke dalam sel, seluruh tubuh korban sudah hangus terbakar. Sebagian besar dari mereka sulit untuk dikenali," lanjut Ferrera.
Pihak berwenang Honduras akan menggunakan tes DNA dan catatan gigi untuk mengenai korban tewas yang sulit untuk dikenali ini.
Sementara seorang tahanan yang beruntung dapat menyelamatkan diri dalam insiden ini mengaku, dirinya harus membobol atap penjara untuk keluar dari penjara yang dilalap api tersebut.
Hingga kini, diperkirakan 475 tahanan berhasil melarikan dari penjara tersebut. Beberapa tahanan yang berhasil keluar, tampak menderita luka bakar.
Peristiwa kebakaran penjara kali ini,adalah kejadian terbesar ketiga kali dialami penjara di Honduras sejak 2003. Memang jumlah tahanan sebagian penjara di negeri tersebut, lebih besar dari kapasitas seharusnya
sumber:http://international.okezone.com/read/2012/02/16/414/576581/penjara-honduras-terbakar-359-napi-tewas
0 comments:
Post a Comment