Friday, May 18, 2012

Libur Panjang, LaLin Bandung Padat

Arena Berita Dunia - Hari kedua libur panjang dan cuti bersama yang dimulai Kamis 17 Mei, membuat situasi lalu lintas di Bandung mulai ramai. Bahkan hari ini di beberapa titik mulai tersendat.

Pantauan Okezone, Jumat (19/5/2012), beberapa titik yang mulai terjadi kepadatan arus lalulintas ialah di jalan yang menjadi akses menuju daerah pariwisata, kuliner, dan fashion Kota Bandung.

Seperti di Jalan Setiabudi Bandung, tepatnya di antara Terminal Ledeng hingga persimpangan Jalan Setiabudi dan Cipaganti. Di titik ini, kemacetan terjadi di depan Rumah Mode dari arah Lembang menuju pusat Kota Bandung.

Kepadatan kendaraan juga terjadi di salah satu pusat fesyen Jalan Cihampelas. Kepadatan hampir terjadi di sepanjang jalan yang menuju pusat Kota Bandung itu.

Daerah fesyen dan kuliner lainnya yang terpantau ramai ialah Jalan Djuanda (Dago). Kepadatan terutama terjadi dari arah Dago Atas dan sebaliknya.

Kebanyakan mobil yang memenuhi sejumlah jalan utama Kota Bandung berpelat luar kota, terutama pelat B alias Jakarta. Beberapa factory outlet (FO) juga terpantau mulai ramai dikunjungi wisatawan yang belanja.

Sebelumnya, pada hari pertama libur panjang, yakni Kamis, 17 Mei kemarin kemacetan cukup parah mulai terjadi sekira pukul 16.00 WIB di Jalan Setiabudi. Jalan ini akses menuju daerah wisata Lembang.

Seperti diberitakan, PT Jasa Marga Purbaleunyi memprediksi pada libur panjang kali ini tiap harinya Kota Bandung akan diserbu sekira 40 ribu mobil melalui Tol Cipularang, sehingga, seperti libur panjang sebelumnya, Bandung kembali akan dilanda kemacetan.


sumber

<a href="http://instaforex.com/?x=ERTY">InstaForex</a>

0 comments:

Post a Comment

Smokin Hot Savings! $5.99 .COM domains. 125x125