Thursday, March 22, 2012

3 Pelaku Pemboman KBRI Di Paris, Akhirnya Ditangkap

Arena Berita Dunia - Pihak Kepolisian Prancis dilaporkan telah menangkap tiga pelaku pengeboman di depan kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Paris, Prancis.

"Ketiga tersangka pengeboman di depan kantor KBRI itu tengah menjalani pemeriksaan oleh satuan anti-terorisme dari Brigade Kriminal Paris," demikian dilaporkan radio Prancis Europe 1 seperti dikutip Punch Kamis, (22/3/2012).

Namun tidak dijelaskan lebih lanjut terkait dengan proses penangkapan terhadap tiga tersangka. Otoritas setempat juga belum mengkonfirmasi kabar ini.

Sebuah bom dikabarkan meledak di depan kantor KBRI di Paris tepat pukul 11.20 WIB atau pukul 05.20 waktu Prancis pada Rabu 21 Maret kemarin.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Namun ledakan bom menyebabkan kacar di gedung KBRI pecah serta kerusakan dikabarkan juga terjadi di sejumlah gedung lainnya yang berada di sekitar lokasi ledakan.

Hingga saat ini belum ada kelompok yang menyatakan bertanggung jawab atas insiden ini. Menlu RI Marty Natalegawa pun belum dapat menjelaskan apakah bom ini ada kaitannya dengan aksi penembakan yang terjadi di sebuah sekolah Yahudi di Toulouse.

Paris selama sepekan terakhir telah mengalami serangkaian aksi teror setelah pekan lalu seorang pria dengan menggunakan sepeda motor menembak mati tiga tentara di Montauban, Prancis.

Tak lama setelah itu beberapa hari lalu insiden penembakan oleh seorang pria dengan menggunakan sepeda motor kembali terjadi di sebuah sekolah Yahudi di Kota Toulouse. Akibat insiden ini 3 anak dan seorang rabi diketahui tewas





sumber

<a href="http://instaforex.com/?x=ERTY">InstaForex</a>

0 comments:

Post a Comment

Smokin Hot Savings! $5.99 .COM domains. 125x125