Wednesday, March 28, 2012

Benfica Vs Chelsea : Highlights And All Goals

Arena Berita Dunia - Chelsea mampu meraih kemenangan 1-0 dari Benfica di leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (28/3/2012). Gol tunggal Chelsea diciptakan oleh Salomon Kalou di menit ke-75.

Laga yang bejalan cukup sengit ini mampu dimenangkan oleh Chelsea, meski mereka bermain di hadapan para suporter Benfica. Kemenangan ini tentu saja cukup membantu The Blues dalam melaju ke babak semi final.

Pasalnya, di leg kedua nanti Chelsea yang akan menjadi tuan rumah. Tentunya, ini akan menjadi keuntungan tersendiri bagi The Blues dengan bermain di publik sendiri dan memiliki investasi satu gol tandang.

Sedangkan, bagi Benfica akan menjadi laga yang cukup sulit di Stamford Bridge mereka setidaknya harus mencetak dua gol bila ingin lolos ke babak selanjutnya.

Babak Pertama:
Bertandang ke markas Benfica, Estadio Da Luz, Chelsea langsung berinisiatif lakukan serangan sejak kick-off babak pertama dimulai dan secara Benfica melayaninya dengan permainan terbuka. Alhasil, jual beli serangan terjadi di menit-menit awal babak pertama.

Peluang tuan rumah tercipta di menit 18 melalui Oscar Cardozo yang lolos dari barisan belakang The Blues. Sayang, ketika sudah berhadapan dengan kiper Petr Cech tendangannya malah menyamping dari gawang Chelsea.

Memasuki pertengahan babak pertama tim tuan rumah lebih menguasai jalannya pertandingan. The Eagles juga mampu memberikan tekanan yang cukup sering ke daerah pertahanan The Blues.

Sedangkan, Chelsea lebih mengandalkan serangan balik melalui Juan Mata. Tetapi, Fernando Torres masih belum bisa menyelesaikan dengan baik.

Tim tuan rumah malah kembali membuka peluang mencetak gol terlebih dahulu di menit ke-31. Maximiliano Pereira sukses menerobos barisan belakang The Blues melalui sektor kanan.  Namun, tendangannya masih bisa dimentahkan oleh mantan pemain Benfica, David Luiz.

Menit ke-35 Benfica kembali membuat peluang mencetak gol, kini giliran Bruno Cesar yang melakukan tendangan keras dari luar kotak penalti. Tapi, tendangannya malah melambung tinggi ke atas gawang Cech.

Selang tiga menit Torres hampir saja membuat The Blues unggul, jika saja tendangannya tidak menyamping dari gawang Benfica yang dikawal oleh Artur Moraes. Anak asuhan Roberto Di Matteo seperti kesulitan menembus pertahanan The Eagles.

Yang membuat mereka melakukan tendangan-tendangan langsung dari luar kotak penalti. Seperti yang dilakukan oleh Raul Meireles di menit ke-40, beruntung kiper Moraes dengan sigap mampu menangkapnya.

Di menit terakhir Salomon Kalou melanggar pemain Benfica, Cesar di luar kotak penalti. Namun, Cesar yang mengeksekusi tendangan bebas tersebut gagal memanfaatkannya dengan baik.

Tendangan bebas tersebut sekaligus menjadi peluang terakhir dari Benfica di babak pertama. Hingga usai babak pertama kedudukan masih skor kacamata alias, 0-0.

Babak Kedua:
Memasuki babak kedua Benfica langsung berinisiatif melakukan serangan di menit-menit awal babak kedua. Peluang pertama pun tercipta di menit ke- 46 melalui Oscar Cardozo yang memanfaatkan kemelut di depan gawang Cech, tapi gagal menjadi gol.

Di menit ke-50 Benfica kembali membuat Cech jatuh bangun dalam menjaga gawang The Blues. Tendangan keras dari Bruno Cesar memaksa kiper asal Republik Ceko itu untuk kembali melakukan penyelamatan.

Akhirnya. The Blues mendapatkan peluang besar untuk mencetak gol di menit ke-60. Sayang, Juan Mata yang mampu lolos dari bek dan kiper Benfica usai menerima bola hasil tendangan gawang oleh Cech, gagal mengkoversi menjadi gol setelah tendangannya terkena tiang gawang.

Cech kembali melakukan penyelamatan gemilang di menit ke-66 dengan menahan tandukan keras dari Cardozo. Pertengahan babak kedua Chelsea hanya mampu mengandalkan serangan balik melalui Torres dan Mata.

Ternyata, serangan balik Torres membuahkan hasil di menit ke-75. Melalui sektor kanan Torres mampu menerobos bek Benfica dan langsung memberikan umpan manis kepada Salomon Kalou yang mampu mengkonversinya menjadi gol.

Memasuki akhir babak kedua kedua Benfica malah berbalik terserang oleh para pasukan Chelsea. Namun, usaha para pemain The Blues tak mampu menambah hol kembali. Alhasil, hingga peluit akhir babak kedua dibunyikan kedudukan tetap 1-0 bagi kemenangan Chelsea.

Susunan Pemain:
Benfica: 1-Artur Moraes; 14-Maxi Pereira, 4-Luisao, 33-Jardel, 3-Emerson; 28-Axel Witsel, 6-Javi Garcia (9-Nolito 82), 20-Nicolas Gaitan, 8-Bruno Cesar (19-Rodrigo 69); 10-Pablo Aimar (21-Nemanja Matic 69), 7-Oscar Cardozo.

Chelsea:
1-Petr Cech; 19-Paulo Ferreira (17-Jose Bosingwa 80), 4-David Luiz, 26-John Terry, 3-Ashley Cole; 12-John Obi Mikel, 7-Ramires, 16-Raul Meireles (8-Frank Lampard 68); 10-Juan Mata; 9-Fernando Torres, 21-Salomon Kalou (23-Daniel Sturridge 82).








sumber

<a href="http://instaforex.com/?x=ERTY">InstaForex</a>

0 comments:

Post a Comment

Smokin Hot Savings! $5.99 .COM domains. 125x125