Unknown
Arena Berita Dunia - Mantan bek Barcelona, Ronald Koeman, angkat bicara tentang bintang muda Brasil, Neymar yang secara luas dikaitkan dengan kepindahannya ke klub-klub raksasa Eropa.
 
Barcelona menjadi salah satu klub yang diyakini tertarik mendatangkan striker Santos itu ke Camp Nou, namun hal itu kemungkinan baru terwujud usai gelaran Piala Dunia 2014 di Brasil. Seperti diketahui, pihak Santos telah mengungkapkan enggan melepas Neymar sebelum tahun 2014.
 
Namun yang menarik, meski mengagumi bakat yang dimiliki Neymar, Koeman menilai pemain berusia 20 tahun itu terlalu banyak membicarakan hal-hal yang tidak semestinya dia bicarakan. Koeman menyarankan agar Neymar lebih fokus pada kemampuannya di lapangan dan mengurang berkomentar di media.
 
“Dengan segala hormat, Neymar memiliki kualitas yang hebat, tapi kadang-kadang dia terlalu banyak bicara,” ungkap Koeman, seperti dilansir Insidefutbol, Minggu (9/9/2012).
 
Selain itu, Koeman juga berkomentar tentang situasi terkini yang dihadapi Cesc fabregas bersama Barcelona. Fabregas merasa kurang mendapat kesempatan di tim utama, namun Koeman berharap mantan gelandang Arsenal itu lebih sabar, karena waktunya akan segera tiba dia menjadi pilihan utamaBlaugrana.
 
“Cesc (Fabregas) punya kualitas untuk bersinar bersama Barcelona. Tapi dia harus tenang dan percaya pada rekan-rekan setimnya,” tutupnya.(OZ)
indonesia
forex
motor balap
iklan baris
online produk
broker
otomotif
bisnis online
Barcelona menjadi salah satu klub yang diyakini tertarik mendatangkan striker Santos itu ke Camp Nou, namun hal itu kemungkinan baru terwujud usai gelaran Piala Dunia 2014 di Brasil. Seperti diketahui, pihak Santos telah mengungkapkan enggan melepas Neymar sebelum tahun 2014.
Namun yang menarik, meski mengagumi bakat yang dimiliki Neymar, Koeman menilai pemain berusia 20 tahun itu terlalu banyak membicarakan hal-hal yang tidak semestinya dia bicarakan. Koeman menyarankan agar Neymar lebih fokus pada kemampuannya di lapangan dan mengurang berkomentar di media.
“Dengan segala hormat, Neymar memiliki kualitas yang hebat, tapi kadang-kadang dia terlalu banyak bicara,” ungkap Koeman, seperti dilansir Insidefutbol, Minggu (9/9/2012).
Selain itu, Koeman juga berkomentar tentang situasi terkini yang dihadapi Cesc fabregas bersama Barcelona. Fabregas merasa kurang mendapat kesempatan di tim utama, namun Koeman berharap mantan gelandang Arsenal itu lebih sabar, karena waktunya akan segera tiba dia menjadi pilihan utamaBlaugrana.
“Cesc (Fabregas) punya kualitas untuk bersinar bersama Barcelona. Tapi dia harus tenang dan percaya pada rekan-rekan setimnya,” tutupnya.(OZ)


0 comments:
Post a Comment