Monday, November 26, 2012

Dicoret Dari TIMNAS, Arthur Pergi Tanpa Pamit

Arena Berita DuniaDicoretnya Arthur Irawan dan digantikan dengan Raphael Maitimo, ternyata berbuntut panjang. Arthur yang merasa kecewa, dikabarkan meninggalkan tim nasional (timnas) Indonesia yang saat ini tengah berjuang di AFF Suzuki Cup 2012.
 
Pemain yang tergabung dengan Espanyol B tersebut, pada akhirnya memang dicoret oleh tim pelatih dan manajemen timnas Indonesia. Dicoretnya Arthur sendiri, sehubungan dengan rampungnya paspor pemain naturalisasi blesteran Indonesia - Belanda, Maitimo. Dan pencoretan tersebut, rupanya membuat sang pemain merasa kecewa dengan adanya putusan tersebut.
 
Seperti yang disampaikan manajer timnas Indonesia, Habil Marati, Arthur sudah tidak ada di Palace of Golden Horses, Kuala Lumpur, hotel tempat timnas Garuda menginap sejak, Sabtu malam (24/11). Padahal kembali menurut Habil, pemain belakang berusia 19 tahun tersebut siangnya masih ada di hotel.
 
"Iya sejak kemarin malam Arthur sudah tidak ada di hotel. Pada latihan tadi pagi (kemarin) pun, Arthur sudah tidak ada lagi di dalam tim. Saat ini, kami masih mencari tahu apakah dia pulang ke Indonesia atau pindah hotel," ungkap Habil di Palace of Golden Horses Hotel, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (25/11/2012).
 
Arthur memang sempat merasa kecewa ketika tahu kabar dirinya dicoret secara tiba-tiba oleh manajemen timnas Garuda. Apalagi pemain kelahiran Surabaya itu mengaku, jika dirinya pertama kali mendengar adanya kabar pencoretan tersebut dari media. Bisa jadi, hal-hal itulah yang membuat Arthur memutuskan untuk meninggalkan rekan-rekannya di timnas Garuda.
 
Pencoretan Arthur sendiri dinilai meliputi beberapa faktor. Selain belum layak masuk dalam timnas Garuda, faktor tidak memiliki kedekatan dengan pemain-pemain timnas Garuda lainnya menjadi salah satu alasan dari adanya pencoretan tersebut. Dan adanya kabar konflik internal antara pemain timnas lainnya dengan Arthur, memang sempat terdengar dalam beberapa pekan terakhir.(OZ)
 indonesia forex motor balap iklan baris online produk broker otomotif bisnis online blog download artikel klik

<a href="http://instaforex.com/?x=ERTY">InstaForex</a>

0 comments:

Post a Comment

Smokin Hot Savings! $5.99 .COM domains. 125x125